Lokasi Penembakan Aiptu Dwiyatna Jadi Perhatian Warga

Written By Smart Solusion on Tuesday, August 6, 2013 | 8:38 PM






JAKARTA, KOMPAS.com - Lokasi penembakan Aiptu Dwiyatna, tepat Jalan Otista, Ciputat, menjadi pusat perhatian warga. Lokasi tersebut juga disterilkan dengan garis polisi (police line).

Di jalan tersebut, polisi tampak sedang melakukan olah Tempat Kejadian Perkara (TKP). Lokasi jatuhnya Aiptu Dwiyana ditandai dengan kapur oleh petugas. Terlihat ada empat titik yang ditandai dengan kapur.

Pantauan Kompas.com, Rabu (7/8/2013), warga tampak menyaksikan polisi yang sedang bekerja, menyelidiki penembakan yang terjadi pada subuh tadi. Arus lalu lintas pun menjadi terhambat karena kendaraan beroda dua yang berjalan melambat untuk menyaksikan lokasi penembakan.

Police line kemudian dibuka sekitar pukul 10.15 WIB. Lokasi kejadian yang awalnya tidak boleh dilintasi oleh kendaraan, kini telah dapat dilintasi. Sekitar 10 polisi masih berjaga di sekitar lokasi.

Aiptu Dwiyatna merupakan anggota Unit Pembinaan Masyarakat Kepolisian Sektor Cilandak. Dia tewas ditembak orang tak dikenal di dekat RS Karyadi, Ciputat, Rabu (7/8/2013), sekitar pukul 05.00 WIB.

Kini, jenazah pria yang dikenal baik oleh masyarakat Cilandak tersebut dibawa ke Rumah Sakit Polri Bhayangkara Kramat Jati, Jakarta Timur, demi keperluan autopsi. Keluarganya juga telah diberitahu mengenai insiden berdarah tersebut.




Editor : Ana Shofiana Syatiri


















Anda sedang membaca artikel tentang

Lokasi Penembakan Aiptu Dwiyatna Jadi Perhatian Warga

Dengan url

http://software-solutionsmart.blogspot.com/2013/08/lokasi-penembakan-aiptu-dwiyatna-jadi.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Lokasi Penembakan Aiptu Dwiyatna Jadi Perhatian Warga

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Lokasi Penembakan Aiptu Dwiyatna Jadi Perhatian Warga

sebagai sumbernya

0 komentar:

Post a Comment

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger